Pendidikan merupakan hal yang
pemerintah canangkan untuk warganya supaya mendapat pendidikan yang tinggi dan
layak sehingga dapat bersaing dalam dunia kerja serta menjadi tenaga yang
berkualitas. Namun, permasalahan pendidikan di Indonesia bukan hanya mengenai
kualitas, tapi meliputi ketidakmerataan pendidikan di Indonesia. Pulau Jawa
yang merupakan pusat pemerintahan Indonesia membuat segala infrastruktur dan
juga kualitas pendidikan bagus ada di Pulau Jawa. Dikarenakan Indonesia
merupakan Negara kepulauan membuat pemerataan infrastruktur di Indonesia masih
sulit dilakukan. Perlunya pembangunan jembatan penghubung antarpulau dan juga membangun
pelabuhan guna mempercepat perekonomian perlu dilakukan.
Mengenai pendidikan, kualitas
pendidikan di Pulau Jawa jauh lebih baik dibandingkan pulau-pulau lain di
Indonesia. Untuk jenjang SMAnya sendiri, 7 SMA terbaik di Indonesia ada di
pulau Jawa. Selain itu, mengenai jenjang perkuliahan. Dalam rank universitas
terbaik di Indonesia, PTN di pulau Jawa memenuhi kategori 10 besar terbaik dan
juga untuk 100 besar terbaik. Terutama 3 PTN terbaik di Indonesia yaitu ITB,
UI, dan UGM yang merupakan kekuatan pendidikan Indonesia ada di pulau Jawa. Hal
itu mengakibatkan, sebagian besar siswa dari luar pulau Jawa ikut berjuang dan
bersaing dengan siswa di pulau Jawa untuk bisa kuliah di PTN terbaik itu.
Banyak pendatang, banyak yang
tersingkirkan! Slogan itu sesuai untuk pendidikan di Negara ini. Banyak juga
siswa pintar dari luar pulau Jawa yang bisa kuliah di PTN terbaik yang ada di
pulau Jawa. Hal itu juatru membuat siswa di pulau Jawa sendiri menjadi semakin
sulit untuk masuk PTN yang diinginkannya itu. Harus bersaing dengan para siswa
se-Indonesia. Bahkan bagi siswa di pulau Jawa yang kalah bersaing harus
tersingkir dan mencari tempat lain. Kadang rada kurang etis juga jika di sebuah
PTN di wilayah A tapi yang kuliah disitu kebanyakan orang rantauan dan sedikit
sekali orang di wilayah A yang kuliah disitu.
Seandainya pendidikan di Indonesia
merata, persaingan di Pulau Jawa tidak akan sesulit ini. Orang-orang di luar
pulau Jawa bisa mengemban pendidikan tinggi yang kualitasnya juga bagus di
daerahnya sendiri tanpa harus pergi ke Pulau Jawa yang kian padat akibat arus
urbanisasi yang begitu besar.
ITB, UI, dan UGM masih menjadi
primadona pendidikan tinggi di Indonesia karena kualitas dan mutu pendidikan
yang baik. Namun, sukses itu tidak harus karena kuliah di PTN terbaik itu.
Tuhan telah menuliskan rezeki kita dalam suratan takdirnya sehingga kita hanya
bisa berusaha dan berdoa supaya mendapat kehidupan yang layak dan mengubah
takdir baik menjadi takdir yang lebih baik. SUKSES itu ada di tangan
masing-masing dan dapat diraih dengan caranya masing-masing. Yang terpenting
adalah mengambil peluang dan bisa berprestasi di PT manapun, serta tak lupa
sosialisasi yang baik dengan banyak orang. Rezeki itu banyak didapat ketika
kita banyak melakukan silaturahim dengan banyak orang. Rezeki itu dating tanpa
diduga-duga. Sehingga dimanapun sekolahnya, setiap orang memiliki kesempatan
yang sama untuk bisa sukses!
ng[ � u u W �>S Nah itu baru bagus! Begitu konsisten, jadi tidak
mengambil lahan orang lain. Banyak juga yang mengharapkan lulus di pilihan
pertama tapi kenyataannya lulus di pilihan kedua yang kurang disenanginya
sehingga tidak diambil dengan alasan tidak senang. Padahal masih banyak yang
ingin masuk ke jurusan itu namun belum behasil dan yang lulus malah melepas
jurusan itu.
Buat
yang akan menghadapi dunia perkuliahan, konsisten pada tujuan awal dan pilih
pilihan 1 dan pilihan 2 yang memang sesuai dengan tujuanmu, sehingga tidak
mengambil jatah orang lain.